Optimalisasi Page View Melalui Laporan Bounce Rate |
Ciao,
Opodab.com
- Mungkin ada yang belum paham mengenai bounce rate pada blog kita atau bahkan
mengabaikannya fungsi laporan dari bounce rate ini. Bounce rate sangat berguna
bagi perkembangan blog kita. Karena dengan bounce rate yang rendah sama halnya
dengan page view yang tinggi, dan jika page view kita tinggi dan bounce rate tinggi
ini berarti pengunjung tidak betah berada atau membaca blog kita.
Kenapa?
Pertanyaan ini membuat opodab ingin membahas mengenai bounce rate. Untuk
menjawab pertanyaan tersebut mari kita definisikan dulu pengertian bounce rate.
Bounce rate adalah pengunjung yang datang pada blog kita kemudian pergi begitu
saja tanpa melihat artikel kita yang lain.
Sebenarnya
ada 2 tingkah laku pengunjung yang datang ke blog kita. Yang pertama adalah
pengunjung yang datang kemudian membaca artikel kita kemudian membaca artikel
yang lain. Dan yang kedua adalah pengunjung yang datang ke blog kita kemudian
segera pergi bahkan belum selesai pun meninggalkan blog kita tanpa kamu membaca
artikel yang lain. Tingkah laku yang ke-2 inilah yang menyebabkan laporan
bounce rate kita menjadi besar.
Semakin
besar bounce rate pada blog kita maka akan semakin menurun pula kinerja atau rating blog kita.
Menurunnya bounce rate pada bloh kita dapat di sebabkan oleh beberapa faktor,
antara lain adalah loading blog yang lambat, desain blog yang kurang menarik, tidak adanya related post dan internal link, navigasi blog yang tidak jelas, dan kualitas konten kita yang kurang bagus.
Lalu bagaimana bounce rate blog kita di katakan bagus dan membawa dampak yang baik bagi blog kita? Menurut banyak pendapat bounced rate yang baik adalah sekitar 20%. Tentunya kita tidak bisa mengatakan dengan bounced rate yang rendah kinerja website menjadi bagus. Ini berlaku pada website / blog yang mempunyai banyak halaman.
Namun tidak berlaku bagi website yang hanya mempunyai satu halaman. Karena website yang hanya mempunyai satu halaman tentu akan mempunyai bounce rate yang tinggi (100%).
Itulah beberapa penjelasan mengenai bounced rate. Kita dapat mengoptimalisasi blog kita melalui laporan bounced rate yang kita terima dari laporan google analystic. Sehingga kita dapat memaksimalkan kinerja blog kita.
Ciao,
OpODab,